mahirblogger-kali ini saya memposting artikel mengenai 7 Langkah Ngeblog dengan Menggunakan Micrososft Word. Tutorial tips membuat blog ini berguna bagi Anda dalam memudahkan Anda memposting artikel. Tentunya, tutorial blog ini akan sangat berguna artinya bagi para blogger pemula.
Versi Microsoft Word yang mendukung fitur ini adalah Microsoft Word 2007 dan Microsoft Word 2010. Bagi kalangan tertentu, menggunakan software pengolah kata ini sudah menjadi kebiasaan, tetapi bagi para blogger (baca: blogger pemula) memiliki nilai lebih . Fitur Microsoft Word ini sudah mendukung kita untuk mengetik postingan , meng-insert picture (gambar), de el el. Kalo ditotal ada 6 platform blog yang didukung oleh Word 2007 dan Word 2010, yaitu Windows Live Space, Blogger, SharePoint Blog, Community Server, TypePad, dan Wordpress. Bagi Anda yang menggunakan platform blog lainnya pun tidak perlu berkecil hati karena Word 2007 dan Word 2010 juga memperbolehkan kita menambahkan sendiri platform-platform blog lainnya.
Saya pikir sudah cukup cuap-cuap awal saja. Langsung saja berikut tutorial ngeblog dengan menggunakan Word :
- Jalankan Microsoft Word (2007-2010).
- Tekan logo Office 2007 (untuk 2010: tidak perlu) yang ada kiri atas untuk memunculkan Menu bar. Pilih File - New.
- Pada kolom Templates di sebelah kiri, Pilih New Blog Post dan tekan tombol Create.
- Akan muncul kotak dialog Register A Blog Account. Tekan tombol Register Now untuk mensetting koneksi internet dari Word ke blog Anda. Anda juga bisa menekan tombol Register Later jika ingin mensettingnya nanti setelah Anda selesai membuat artikel.
- Jika Anda memilih untuk melakukan setting koneksi, di kotak dialog berikutnya Anda harus memilih satu di antara 6 platform blog yg tersedia (seperti disebutkan sebelumnya). Anda juga bisa memasukkan platform blog lainnya (yg tidak didukung oleh Word 2007) dengan menekan link yang ada.
- Tekan tombol Next untuk melanjutkan. Selanjutnya, masukkan alamat blog Anda pada kolom Blog Post URL dan data login Anda di kolom User Name dan Password. Tekan tombol OK.
- Selesai. Anda tinggal membuat artikel seperti biasa Anda membuat dokumen di Word. Bedanya, nanti pada saat Anda menyimpan, artikel yg Anda tulis otomatis akan dipublikasikan di blog Anda.